Arist Merdeka Sirait Kembali Terpilih Secara Aklamasi Sebagai Ketua Umum Komnas PA

JAKARTA – Arist Merdeka Sirait kembali terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Periode 2022-2027 pada Forum Nasional Perlindungan Anak V yang berlangsung pada 8-10 di Danau Toba Sumatera Utara. Keterangan tersebut diperoleh dari Ahmad Apriliandi Passa Ketua Komnas PA Kota Bandar Lampung pasca ikut serta pada kegiatan tersebut bersama 10 orang Ketua dan pengurus dari Provinsi Lampung, Bandar Lampung, Pringsewu, Pesawaran dan Way Kanan.
Kegiatan Forum Nasional Perlindungan Anak V di buka oleh Menteri Menteri Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Republik Indonesia dihadiri oleh Komisi 8 DPR RI M. Husni, Kapolda Sumut, Pangdam Bukit Barisan, Ketua MUI Sumut, Staff Khusus dan Ahli Kemen PPA, Pemprov Sumut, Ketua dan Komnas Perlindungan Anak/LPA se-Indonesia dan sejumlah media dan Forum Anak Sumatera Utara, acara berlangsung di Hotel Madani, Medan 8 September 2022.
Selanjutnya peserta Fornas bersana-sama berangkat ke Wisma Pora-Pora yang terletak di tepian Danau Toba, Kabupaten Simalungun, Sumatera Utara untuk memulai acara Persidangan Forum Nasional V Komnas Perlindungan Anak. Hasil persidangan Hasil dari Fornas Perlindungan Anak :
- Ditetapkan nama Komisi Nasional Perlindungan Anak untuk di tingkat Nasional, Provinsi dan Kota/Kabupaten.
- Menerima laporan pertanggungjawaban pengurus Komnas PA Periode 2016-2022.
- Terpilih secara aklamasi Bpk Arist Merdeka Sirait sebagai Ketua terpilih Periode 2022-2027.
- Terpilih Bapak Arieyanto Wertha (Ketua Komnas PA Provinsi Lampung) sebagai Dewan Komisioner dari 5 Dewan Komisioner.
- Pengesahan AD/ART organisasi perubahan, rekomendasi program kerja dan rekomendasi perbaikan internal organisasi.
Rangkaian Kegiatan Fornas V ditutup oleh Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga yang juga berkesempatan menerima penghargaan dari Komisi Nasional Perlindungan Anak (Komnas PA) dalam mewujudkan Desa dan Pariwisata Ramah Anak dan Bebas Eksploitasi. Sebagai pelengkap acara seluruh peserta berkesempatan berwisata berkeliling Danau Toba dan menikmati makananan khas setempat.
“Selepas acara Fornas Komnas PA V dalam waktu dekat di akhir tahun akan dilaksanakan Rakernas di Jakarta dan Kongres Anak Indonesia yang akan berlangsung di Jawa Barat,” ungkap Apri menutup perbincangan. | red