Polresta Bandar Lampung Dukung Instruksi Gubernur, Terapkan Kamis Beradat

Bandar Lampung — Polresta Bandar Lampung menyatakan dukungan penuh terhadap instruksi Gubernur Lampung mengenai pelaksanaan program Kamis Beradat di lingkungan pemerintahan, pendidikan, serta masyarakat luas.

Dukungan tersebut disampaikan langsung oleh Kapolresta Bandar Lampung, Kombes Pol Alfret Jacob Tilukay, saat memimpin apel pagi pada Kamis (29/1/2026).

Sebagai tindak lanjut, Kapolresta memerintahkan seluruh jajaran untuk turut menjalankan kebijakan tersebut, salah satunya melalui penggunaan bahasa Lampung di lingkungan kantor, serta mengenakan batik Lampung, khususnya bagi petugas pelayanan publik setiap hari Kamis.

“Kami berharap seluruh personel mendukung penuh pelaksanaan Kamis Beradat sebagai bentuk komitmen dalam melestarikan budaya daerah,” ujar Kombes Pol Alfret.

Menurutnya, program Kamis Beradat tidak hanya sebatas penggunaan atribut adat atau pakaian tradisional, melainkan juga menjadi sarana pembelajaran dan penguatan identitas budaya Lampung.

“Kamis Beradat bukan hanya tentang penggunaan atribut adat, tetapi juga sebagai media pembelajaran budaya. Harapannya nilai-nilai luhur adat Lampung dapat terus dilestarikan,” tambahnya.

Kapolresta menilai penerapan budaya lokal di lingkungan kerja akan menumbuhkan rasa bangga terhadap jati diri daerah sekaligus mempererat persatuan masyarakat Lampung yang majemuk.

“Filosofinya seperti kita kembali ke akar. Kita menjiwai hal tersebut dalam pelaksanaan tugas. Harapannya budaya, paling tidak bahasa Lampung, tidak hilang dan bisa berjalan secara berkelanjutan,” kata Alfret.

Ia juga menekankan bahwa penggunaan batik Lampung bukan hanya identitas visual, namun merupakan bentuk nyata dukungan Polresta terhadap pengembangan produk budaya lokal.

Program Kamis Beradat sendiri merupakan tindak lanjut dari Instruksi Gubernur Lampung (Ingub) Nomor 4 Tahun 2025 tentang pelaksanaan Kamis Beradat di lingkungan pemerintahan dan instansi vertikal di Provinsi Lampung.

Melalui implementasi kebijakan ini, Polresta Bandar Lampung berharap dapat menjadi contoh bagi instansi lainnya dalam menjaga, melestarikan, serta mengembangkan nilai-nilai kearifan lokal, sekaligus meningkatkan kualitas pelayanan publik yang berkarakter budaya.

Saburai Grand Jam Digelar, Satlantas Polresta Bandar Lampung Lakukan Pengalihan Arus di Sekitar Lapangan Saburai

BANDAR LAMPUNG — Guna mendukung kelancaran dan keamanan pelaksanaan acara Saburai Grand Jam 2025, Satlantas Polresta…

Polisi Imbau Warga Bandar Lampung Tidak Takbir Keliling dan Nyalakan Petasan Saat Idul Fitri

Bandar Lampung – Polresta Bandar Lampung mengimbau masyarakat untuk menjaga ketertiban dalam menyambut hari raya Idul…

Satlantas Polresta Bandar Lampung Kawal Pemudik Motor Asal Pulau Jawa

Bandar Lampung – Satlantas Polresta Bandar Lampung mengawal pemudik sepeda motor yang akan melintasi Kota Bandar…

Pembatasan Operasional Angkutan Barang Selama Libur Lebaran 2025 di Bandar Lampung

Bandar Lampung – Kepolisian bersama instansi terkait akan memberlakukan pembatasan operasional angkutan barang selama periode libur…

Razia Penginapan di Bandar Lampung, Polisi Amankan 21 Pasangan Bukan Suami-isteri

Bandar Lampung – Polresta Bandar Lampung mengamankan 21 pasangan bukan suami-isteri dari dua lokasi penginapan di…

Rekayasa Lalu Lintas Malam Tahun Baru, Polisi Imbau Masyarakat Ikuti Arahan Petugas

Bandar Lampung – Satuan Lalu Lintas Polresta Bandar Lampung telah menyiapkan rekayasa lalu lintas di sejumlah…

Ops Zebra, Polisi di Bandar Lampung Edukasi Pelajar Keselamatan Berkendara

BANDAR LAMPUNG  – Dalam rangka Operasi Zebra 2024, Polresta Bandar Lampung mengadakan sosialisasi keselamatan berkendara kepada…

Hari ke-4, Ada 614 Pengendara yang Melanggar Lalu Lintas di Bandar Lampung

Bandar Lampung – Hari ke-4 Operasi Zebra Krakatau 2024, Satlantas Polresta Bandar Lampung mencatat sebanyak 614…

Tiga Lokasi Kampanye Pilwakot Bandar Lampung Dijaga Polisi

Bandar Lampung – Sebanyak 100 personel Polresta Bandar Lampung dikerahkan untuk mengamankan tiga lokasi kampanye Pemilihan…

Penumpang Ojol di Bandar Lampung Ditangkap, Gegara Nekat Rampas Motor Driver

Bandar Lampung – Unit Reskrim Polsek Tanjung Karang Timur meringkus IK (37), lantaran nekat menganiaya dan…

Kapolres Lampung Barat Hadiri Upacara Hari Jadi Polda Lampung ke-28 dan Peresmian Dhuaja serta Tunggul Kesatuan

Bandar Lampung, 2 Oktober 2024 – Kapolres Lampung Barat, AKBP Rinaldo Aser SH, SIK, MSI, mengikuti…

160 Polisi Amankan Kampanye Hari Pertama Pilwakot Bandar Lampung

Bandar Lampung – Sebanyak 160 personel Polresta Bandar Lampung dikerahkan untuk mengamankan hari pertama kampanye Pemilihan…

Polresta Bandar Lampung Ungkap Kasus Penggelapan Kendaraan dan Penipuan

LAMPUNG – Polresta Bandar Lampung berhasil mengungkap kasus penggelapan kendaraan dan kejahatan fidusia yang merugikan masyarakat,…

Bawa Sajam, 2 Pemuda Warga Tanjung Senang Diamankan Polisi

Bandar Lampung – Tim Walet Satsamapta Polresta Bandar Lampung mengamankan dua orang pemuda yang kedapatan membawa…