Roadshow Kampung Dongeng ke SDN 2 Batu Putuk

LAMPUNG – Memberi pembelajaran atau pendidikan Terhadap anak adalah suatu kewajiban dari Orang tua ataupun para dewan guru di Sekolah, namun sebagian masyarakat umum banyak juga yang belum mendapat pemahaman tentang imajinasi yang memang ada pada masanya yaitu anak-anak.
Terkait tentang dunia anak, banyak pihak yang tertarik dan terpanggil bagaimana ingin memberikan suatu pembelajaran atau edukasi terhadap anak-anak khususnya untuk wilayah Kota Bandar Lampung.
Seperti komunitas pemerhati anak, Kampung Dongeng, Kota Bandar Lampung yang di ketuai Salman atau yang akrab di sapa kak Salman, menggelar giat Roadshow di SDN 2 Batu Putuk, Kecamatan Teluk Betung Barat, Kota Bandar Lampung guna memberikan edukasi dan pengamatan terhadap masa kembangnya anak-anak. Sabtu (03/09/2022).
Dalam Roadshow di SDN 2 Batu Putuk tersebut, ada beberapa kegiatan yang di lakukan bersama Kampung Dongeng, para dewan guru, serta para anak didik, diantaranya mendongeng, senam, fun magic, puppet show, membaca cerita, game dan lain sebagainya.
Salman mengatakan pada awak media, “Dunia anak adalah dunia imajinasi, yang mana cara berpikir anak masih dalam kondisi bagus sekali dalam berimajinasi, dalam hal ini kita selaku orang tua atau guru sangat wajib mengkontrol dan mengarahkan mereka agar apa yang ada dalam Imajinasi mereka adalah sesuatu hal yang positif,” ujarnya.
Di lokasi yang sama Heri Risdiyanto, S.pd., selaku Kepala SDN 2 Batu Putuk mengatakan, “Mendongeng kepada anak adalah salah satu cara untuk membangkitkan emosional serta daya pikir anak dalam berimajinasi, dan ini semua menjadi sarana luar biasa untuk para dewan guru dan anak didik agar smua semakin lebih baik,” tuturnya.
Salah satu siswa yang duduk di kelas satu, M. Febri Valentino dengan gaya dan nada malu-malu saat berhasil di wawancara awak media mengatakan, “Iya… sangat seneng sekali bisa bermain sama kak Salman dan guru-guru.” Pungkasnya. | Asep
Alhamdulillah.. Polisi Selebriti telah memberikan berita yg informatif dan mencerdaskan.. Terima kasih dan sukses selalu untuk Polseb…